Kadis PMD Provinsi Bengkulu Jadi Narasumber Rakerda Oleh BKKBN

Bengkulu, beritaterbit.com – Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Bengkulu Bapak R.A. Denni, SH, MM menjadi narasumber dalam acara rapat kerja daerah (Rakerda) program pembangunan keluarga kependudukan dan keluarga berencana, Rabu (6/4).

“Langkah Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) untuk mengawal akuntabilitas Program Bangga Kencana dan akselerasi penurunan stunting ini adalah langkah yang strategis dan tepat,” ujar Kadis.

Karena itu R.A. Denni menyebutkan, percepatan penurunan stunting adalah program paling penting karena terkait pembangunan manusia Indonesia yang memiliki daya saing di masa depan.

“Diharapkan melalui kegiatan ini dapat mengakselerasi pelaksanaan program dan anggaran serta menetapkan langkah-langkah strategis dalam meningkatkan capaian kinerja BKKBN,” tutupnya.

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.