Ketua DPD PWRI Aceh Ramadan Djamil: PWRI Wadah Inspirasi Dan Rumahnya Insan Pers

Kualasimpang, beritaterbit.com – Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Wartawan Republik Indonesia (DPD-PWRI) Aceh, Ramadan Djamil menyatakan bahwa dengan hadirnya DPD-PWRI Aceh diharapkan mampu menjadi wadah inspirasi dan rumahnya bagi Insan Pers di Aceh sekaligus “Pemersatu” insan pers di Aceh dengan menjalin erat rajutan silaturahmi di semua lini demi kokohnya kesatuan dan persatuan para wartawan di Aceh.

Pernyataan tersebut diungkapkan Ketua DPD PWRI Aceh Ramadan Djamil dihadapan para insan Pers (para Jurnalis) pada acara Halal Bihalal Idul Fitri 1442 H yang digelarnya di Cafe Shop Jamboe Jamee, Kuala Simpang, Aceh Tamiang, Sabtu 22 Mei 2021 dengan tetap eksis mengikuti Protokol Kesehatan (Prokes).

Dalam prosesi halal bi halal itu hadir juga rombongan Pengurus DPD PWRI Aceh dan para Pengurus DPC PWRI se-Aceh, Bupati Aceh Tamiang diwakili Asisten 3 Setdakab Aceh Tamiang, Ir. Adi Dharma M.Si, Dandim 0117/Aceh Tamiang diwakili Pas Intel Kapten Nunuk Rukmayana dan sejumlah tokoh masyarakat dan para ketua organisasi profesi lainnya.

Ramadan Djamil berucap, walaupun telah ada organisasi-organisasi Pers di Aceh saat ini namun kita harapkan dengan berdirinya DPD-PWRI Aceh mampu memberikan warna baru dengan adanya perubahan bagi insan pers untuk lebih mengedepankan rasa persaudaraan dalam dunia Jurnalistik.

“Saya berharap dalam momen halal bihalal ini dapat semakin mempererat rasa persaudaraan dan toleransi kita semua, dan dengan adanya rajutan persaudaraan yang kuat PWRI mampu memperkokoh kesatuan dan persatuan sehingga PWRI bakal maju dan berkembang,” sebut Ramadan Djamil.

Ramadan Djamil juga tidak lupa mengucapkan selamat datang kepada para tamu undangan yang telah berkenan hadir memenuhi undangannya yang bermaksud dan tujuan untuk mengadakan halal bihalal, keluarga besar DPD PWRI Provinsi Aceh.

“Kami keluarga besar DPD PWRI Provinsi Aceh mengucapkan minal Aidzin Walfaidzin mohon maaf lahir dan batin, Semoga dengan ucapan ini kita semua kembali ke fitrah, amin,” harap Pak Ketua DPD PWRI Aceh.

Ramadan Djamil menyebut, DPD PWRI bukan saja sebagai wadah berkumpulnya para Jurnalis namun kehadiran DPD-PWRI Aceh akan membantu permasalahan-permasalahan dunia pers terutama bantuan hukum bagi jurnalis yang mungkin tersandung masalah hukum.

“Saya berjanji akan memberikan bantuan perlindungan hukum bagi insan pers dan kita siap untuk itu, sehingga para Jurnalis nantinya akan merasa lebih percaya diri dalam menjalankan tugasnya sesuai dengan undang-undang dan aturan Negara lainnya,” paparnya.

Dia mengajak para insan pers di Aceh menggalang rasa kebersamaan dan DPD PWRI Aceh terbuka untuk siapa saja, terlebih untuk para penggiat jurnalis, silahkan datang ke Kantor DPD PWRI kalau ada yang mau bergabung silahkan, kita terbuka, jadikanlah DPD–PWRI Aceh ini sebagai rumah pers, rumah bersama kita untuk bisa saling bertukar ilmu dan pengalaman.

Ketua DPD-PWRI Aceh menjelaskan bahwa PWRI sangat sangat berkeinginan bisa membantu mensejahterakan para anggotanya. Memang tugas-tugas jurnalistik adalah utama dan pokok bagai insan pers, namun kita juga akan memperhatikan tingkat kesejahteraan anggota, maka itu kita berkeinginan, selain sebagai pelaku dunia pers, juga mengembangkan berbagai unit usaha yang bisa membantu tingkat kesejahteraan anggota DPD-PWRI dan DPC DPC PWRI di Aceh ,jelasnya.

Sementara Bupati Aceh Tamiang, H. Mursil SH. MKn melalui Asisten 3, Ir. Adi Dharma, MSi menyampaikan permohonan maaf kepada Keluarga Besar DPD PWRI Aceh karena tidak dapat berhadir selain dikarenakan ada kegiatan yang memang tidak bisa untuk ditinggalkan karena baru beberapa hari lalu ibundanya trcinta meninggal dunia.

“Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang siap berkontribusi dan bekerjasama dengan keluarga besar PWRI yang ada di Aceh sehingga terjalin hubungan harmonis sebagai mitra kerja sehingga mewujudkan terciptanya suasana yang aman dan tentram,” ungkap Asisten 3 Setdakab Aceh Tamiang, Ir. Adi Dharma MSi dengan penuh semangat. (Suherman Amin)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.