Pj. Bupati Bireuen Memperjuangkan Berbagai Usulan Program dan Anggaran Pembangunan Ke Jakarta

Bireuen, Beritaterbit.com – PJ Bupati Bireuen Aulia Sofyan P.Hd selesai Hari Raya Idul Fitri 1444 H dan masa libur segera menyampaikan berbagai Program kegiatan Pembangunan dan Anggaran yang dibutuhkan kepada sejumlah Kemen trian dan Lembaga Pemerintah Pusat. Demikian disampai kan PJ Bupati kepada Ketua PWRI Bireuen Nurdin Ismehram, Sabtu 29 April 2023 ketika hendak berangkat ke Jakarta.

Sebagaimana diketahui bahwa Pj. Bupati Bireuen Aulia Sofyan sebelum dilantik menjadi Pj. Bupati Bireuen sebagai Kepala Biro Organisasi dan Perencanaan Setjen DPR RI. Dengan demikian banyak peluang untuk membawa pulang Program kegiatan dari Kementrian untuk Pemerintah Kabupaten Bireuen dan tidak lepas pula dukungan dari Kepala Dinas untuk menyiapkan usulan program yang dirangkum dalam bentuk Proposal.

Pemerintah Kabu paten Bireuen tidak hanya mengang garkan anggaran melalui APBK, tapi harus mencari anggaran dari berbagai sumber APBN atau hibbah yang bisa dimamfaatkan untuk realisasi anggaran Daerah.

Aulia Sofyan menyampaikan berapa Program kegiatan yang kita usulkan ke Pemerintah Pusat, diantaranya Rumah Sakit Type D Peusangan Raya yang telah diresmikan bulan Januari lalu di Matangglumpangdua merupakan sebelumnya Puskesmas Peusangan yang telah dijadikan Rumah Sakit Type D Peusangan Raya yang membutuhkan anggaran awak untuk Pembangunan beberapa ruang di RSPR yang sangat dibutuhkan dan biaya operasional karena belum ada ruang operasi dan peralatan lainnya yang membutuh kan anggaran mencapai 50 milyar.

PJ Bupati menambahkan bahwa Universitas Almuslim Bireuen akan membuka Fakultas Kedokteran dan Kesehatan Masyarakat. Saat ini kita sedang berkoordinasi dengan Kemenkes terkait izin pendirian. Sementara naskah MOU dengan USK telah ditandatangani pada awal bulan april yang lalu.

Kemudian perencanaan tersebut mendapat dukungan dari politisi Aceh anggota DPR RI Drs H Anwar Idris, Hj Eliza Sa’audin Jamal SE dan H Ruslan M.Daud SE, M.AP membantu progres untuk disampaikan kepada Kemenkes RI.

Kita sangat mengharapkan bantuan dari berbagai pihak baik di pusat mapun di Provinsi untuk pembangunan gedung Fakultas kedokteran. Ada bantuan dari Pemerintah Jerman terkait pembangunan gedung. Sementara Pemda Bireuen bisa membantu merealisasi mencari areal lahan membangun gedung Fakultas kedokteran Unimus.

Penulis: Faizin

Editor: Wulan

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.