Wow 9 Perusahaan Dikabupaten Blitar Dapat Penghargaan THR Award

Jawa Timur, beritaterbit.com – Sosialisasi Upah Minimum Kabupaten dan Kota (UMK) tahun 2020 untuk Kabupaten Blitar dilaksanakan di Halaman rumah makan Joglo, Jl. Maluku No.59 Kuningan Kanigoro, Selasa (3/12/19).

Sosialisasi yang digelar oleh Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Blitar, Provinsi Jawa Timur ini dihadiri oleh Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Blitar Haris Susianto, Dewan Pengupahan dan Anggota LKS Tripartit Kabupaten Blitar.

Juga mengundang Pimpinan Perusahaan dan Pekerja serta dihadiri pula oleh Narasumber dari Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jawa Timur.

Acara Sosialisasi yang dihadiri sekitar 50 perusahan dari 100 perusahaan yang diundang ini,sekaligus penyerahan Tunjangan Hari Raya (THR) Award yang diserahkan langsung oleh Kepala Disnaker Kabupaten Blitar dan diterima oleh sembilan perusahaan sebagai berikut:

1. PT. Nusantara Segar Abadi (NSA). Desa Ngaringan kecamatan       Gandusari.
2. PT. Kampung Coklat. Jl.Banteng Blorok No.18 Desa Plosorejo Kecamatan Kademangan
3. SPBE PT. Agung Catur Utama Group. Jl.Raya Garum Km.8 Kelurahan Bence, Kecamatan Garum
4. PT. Jatinom Indah Agri. Desa Jatinom Kecamatan Kanigoro.
5. PT. Jatinom Indah Farm.Desa Jatinom, Kecamatan Kanigoro.
6. PT. Greenfield. Dusun Pijiombo, Desa Ngadirenggo, Kecamatan Wlingi.
7. PT. BPR Nusamba. Jl. Raya Tangkil No.19A Kecamatan Wlingi.
8. PT. Benteng Api Refractorindo. Dusun Slorok, Desa Slorok, Kecamatan Garum.
9. RCH. Richo Refractory. Jl.Raya Kendalrejo RT 02, RW 09, Kecamatan Talun.

Seperti yang disampaikan Haris “selain sosialisasi UMK tahun 2020 juga sekaligus pemberian penghargaan THR award kepada 9 perusahaan di Kabupaten Blitar yang telah memberikan THR keagamaan ditahun 2019 sebelum penetapan batas akhir pemberian THR atau yang tepat waktu. Sesuai dengan laporan dari masing-masing perusahan yang telah melaporkan ke Disnaker,” ungkap Haris.

Kembali Kadis Naker menjelaskan, setelah mendapat penghargaan THR World ini menjadikan motivasi kepada perusahan lain untuk pembayaran THR di tahun depan agar tepat waktu.

“Pemberian THR award ini dengan harapan sebagai motivasi untuk perusahaan lain agar ditahun depan semua perusahaan di Kabupaten Blitar ini bisa memberikan Tunjangan Keagamaan (THR) supaya tepat waktu agar dapat dirasakan oleh seluruh pekerja atau karyawan dengan tepat,” pungkas Haris. (Sn)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.