Tidak Hanya Gowes, Komunitas Penggiat Sepeda Bengkulu CyBRO Juga Peduli Banjir

Bengkulu Tengah, beritaterbit.com – Pada hari Minggu 4 September 2022 komunitas penggiat sepeda Bengkulu CyBRO melakukan aksi peduli untuk membantu meringankan beban korban bencana banjir yang berada di Desa Genting Kabupaten Bengkulu Tengah.

Di tengah aktivitasnya mereka terpanggil untuk melakukan aksi sosial terhadap warga terdampak bencana alam banjir ini. Intensitas curah hujan yang tinggi beberapa hari terahir selain mengakibatkan banjir juga membuat warga merasakan dampaknya tidak bisa beraktivitas normal.

Dikatakan Koordinator CyBRO Mas Koes, bahwa pihaknya memberikan bantuan berupa 133 sak beras yang langsung di bagikan ke warga yang terdampak akibat banjir. Kehadiran CyBRO untuk terus mensosialisasikan, mengedukasi dan mengkampanyekan bersepeda kepada masyarakat agar sepeda bisa menjadi alat transportasi alternatif untuk kegiatan masyarakat sehari-hari.

“Tujuan kita selain untuk membantu para korban bencana alam, kita juga sekalian mengkampanyekan bersepeda ke masyarakat, ditambah saat ini BBM harganya cukup mahal,” ujar Mas Koes yang juga pemilik reklame Ababil.

Komunitas CyBRO berharap, melalui bantuan yang diberikan dapat meringankan sedikit beban yang diderita oleh korban banjir dan dapat dimanfaatkan sebagai sesuatu hal yang berguna. (R)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.