Sampah dan Dosa

Beritaterbit.com – Meski tidak hafal teks haditsnya tapi mayoritas hafal dengan terjemahannya. Yakni hadits tentang menjaga kebersihan. Lazim kita baca adalah kebersihan sebagian dari iman.

Kalimat kebersihan sebagian dari iman mengandung dua poin yakni kebersihan lahir dan batin. Dalam syariat Islam selain menjaga kesucian diri, juga mengajarkan manusia untuk menjaga kebersihan fisik atau lingkungan. Secara umum membuang sampah dapat menyebabkan hilangnya keindahan hingga bencana banjir. Tentunya, dengan perilaku membuang sampah sembarangan atau tidak menjaga kebersihan juga akan merugikan orang lain. Sehingga perbuatan itu dapat mengarah pada perbuatan merusak muka bumi.

Jika akibat ulah kita yang membuang sampah sembarangan lalu mengakibatkan banjir pada orang lain. Penderitaan akibat banjir tersebut mengundang dosa bagi kita karena terbiasa membuang sampah sembarangan. Rusaknya bumi, longsor dan banjir adalah akibat hidup yang tidak bijak dalam mengelola sampah. Dan itu pun mengundang dosa bagi kita. Maka itu, biasakanlah membuang sampah pada tempatnya..(Salam UJH)

Pagar Dewa, 03022021
(Pesan Harian UJH edisi Rabu 3 Februari 2021)

#kamibersamaUJH
#UJHmengabdi
#pesanharianUJH

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.