Pemdes Daneu Realisasikan DD, Bagikan BLT Kepada 51 KPM

Lebong, Beritaterbit.com – Bertepatan hari Selasa (5/3/24) bertempat di kantor desa, melalui Pemerintah Desa (Pemdes) Daneu membagikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) kepada 51 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Dalam kesempatan ini Pjs. Kepala Desa Daneu Melki menjelaskan, penyaluran dilakukan dengan tujuan agar para penerima bisa mempersiapkan diri guna untuk menghadapi bulan suci ramadhan (Bulan puasa).

Hari ini masyarakat Desa Daneu pada tahap pertama ini, setiap KPM menerima bantuan BLTDD dua bulan sekaligus yaitu sebesar Rp 600.000 per KPMnya. Karena bantuan ini merupakan bantuan dari pemerintah pusat. Di tahun anggaran 2024 ini sebesar Rp 300 ribu perbulannya setiap satu KPM, dibayarkan dua bulan yaitu Januari dan Februari pada tahap pertama.

“Maka dari itu kami selaku pemerintahan desa menghimbau, bagi yang menerima bantuan uang tersebut gunakanlah dengan dengan sebaik-baik mungkin. Utamakan untuk membeli bahan makanan bervitamin guna menjaga kesehatan selama bulan puasa,” ujar Melki.

“Sekali lagi kami juga mengingatkan agar para penerima tidak memperlihatkan secara berlebihan bahwa mereka mendapat bantuan ini demi menghindari konflik kecemburuan sosial di masyarakat,” jelasnya Kades.

Di saat bersamaan, pendamping desa dan aparat keamanan setempat juga memberikan himbauan serupa dengan harapan agar bantuan tersebut dimanfaatkan sebaik mungkin.

Penulis: Halian Sahri

Editor: Wulan

Ruangan komen telah ditutup.