Jalan Rusak Diduga Sering Lalu Lalang Kendaraan Dumtruk Tonase Berat, Warga Pasang Banner

Nganjuk, Beritaterbit.com – Diduga sering dilaluinya dumtruk bermuatan tanah hurug galian C, warga Desa Perning, Kecamatan Jatikalen, Kabupaten Nganjuk pasang banner yang bertuliskan “Armada truk tambang Desa Prayungan dilarang melintas, harga mati perbaikan jalan desa perning”.

Banner tersebut berukuran 1×2 meter ini terbentang di jalan masuk kearah Desa Prayungan.

Dalam pantauan awak media tampak terlihat pula disepanjang jalan Desa Perning mengalami kerusakan yang cukup parah dan debu bertebaran hingga masuk kedalam rumah warga.

Sementara itu, perwakilan dari pemerintah desa perning yang enggan disebutkan namanya mengatakan bahwa pihaknya hanya menfasilitasi antara warga dan pihak pengusaha tambang.

Warga Desa Perning di bagian barat tepatnya Dusun Seloguno memasang Banner di antaranya bertuliskan “Stop armada Dumptruk Galian C Desa Prayungan, lewat Desa Perning”. Tulisan tersebut menyampaikan rasa protes terhadap adanya aktifitas galian C di area jalan Desa Perning, Kecamatan Jatikalen.

Kepada media, pihaknya juga membenarkan keluhan warga terdampak. “Memang benar debu itu bertebaran sampai masuk kerumah warga jika dumtruk melintas,” jelasnya.

“Besok (29/9/2022, red) pihak desa akan mengundang warga terdampak dan pengusaha tambang untuk mediasi,” tambahnya.

Hingga berita ini ditulis atau dinaikkan belum mendapat tanggapan dari pihak pengelola tambang galian tersebut.

Reporter: Gendro/vny

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.