Hari Terakhir Sosialisasi Penggunaan Masker Dandim 0115/Simeulue Bersama Aparat Terkait Bagikan Masker

Simeulue, Beritaterbit.com – Hari terakhir sosialisasi penggunaan masker Petugas gabungan Kodim 0115/Simeulue, Polres Simeulue dan Satpol PP Pemda Simeulue yang dipimpin langsung oleh Dandim 0115/Simeulue Letkol Inf Yogi Bahtiar, S.Kom.M.B.A bagikan masker dalam rangka pencegahan  penyebaran covid-19.Kamis (27/08/2020).

Sosialisasi penggunaan masker yang sudah berjalan selama 3 hari tersebut bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19 demi keselamatan bersama dan memberi pemahaman kepada masyarakat sebelum diberlakukan nya pemberian sanksi bagi masyarakat yang tidak menggunakan masker.

Dandim 0115/Simeulue Letkol Inf Yogi Bahtiar, S.Kom.M.B.A, kepada awak media mengatakan “Hari ini merupakan hari ketiga pelaksanaan kegiatan Sosialisasi penggunaan masker dan merupakan hari terakhir Tentang kegiatan pelaksanaan sosialisasi wajib masker selanjutnya akan dikenakan atau diberikan sanksi apabila tidak mengindahkan atau tidak mematuhi anjuran pemerintah tentang sosialisasi penggunaan wajib masker”.

Kita harapkan kepada seluruh masyarakat supaya mematuhi himbauan pemerintah serta arahan dari tim gabungan agar disiplin menggunakan masker demi keselamatan bersama. ucap Dandim 0115/Simeulue

Dari pantauan Media, para pengunjung yang ditemukan tidak menggunakan  masker langsung didatangi oleh Dandim 0115/Simeulue beserta tim gabungan untuk diberikan himbauan dan memasangkan masker.(Ar)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.