BUPATI DAN WABUP BENTENG MENERIMA KUNJUNGAN DANLANAL BENGKULU

Bengkulu Tengah, beritaterbit.com – Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Tengah Menerima Kunjungan Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (DANLANAL) Bengkulu di Kantor Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Tengah, Selasa (29/9).

Bupati Bengkulu Tengah Dr. H. Ferry Ramli, S.H., M.H., Didampingi Wakil Bupati Septi Peryadi, S.TP menerima kunjungan dari Komandan Pangkalan TNI AL (DANLANAL) Bengkulu Letkol Laut (P) Yustus Nasarius Rossi dalam rangka Berpamitan atas pemindahan tugas dan penyerahan cendera mata kepada pemerintah daerah Kabupaten Bengkulu Tengah yang telah bekerja sama dengan baik selama bertugas di Bengkulu.

“saya sangat berterima kasih kepada Bapak bupati dan Bapak wakil bupati Bengkulu Tengah beserta jajarannya yang telah menerima saya dengan baik dan telah bekerja sama dalam kurang dari satu tahun saya bertugas di Bengkulu. Meski saya tidak memimpin sebagai DANLANAL Bengkulu lagi semoga kita semua tetap menjadi saudara dan berkomunikasi dengan baik kedepannya.” Ungkapnya

Bupati Bengkulu Tengah Dr. H. Ferry Ramli,S.H.,M.H mengungkapkan banyak berterima kasih atas kerja sama yang baik selama ini dan telah banyak membantu dalam pembangunan, pengamanan, serta yang lainnya dalam pengembangan dan perlindungan di Kabupaten Bengkulu Tengah oleh oleh TNI AL Bengkulu yang dipimpin Komandan Pangkalan TNI AL (DANLANAL) Bengkulu Letkol Laut (P) Yustus Nasarius Rossi. Ungkap Bupati Ferry.

Diakhir Kunjungan dan Silaturahmi, Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Tengah memberikan Cendera Mata berupa Kenangan kepada Komandan Pangkalan TNI AL (DANLANAL) Bengkulu Letkol Laut (P) Yustus Nasarius Rossi yang akan mengakhiri kepemimpinannya di Bengkulu dan akan menjalankan tugasnya dipenempatan yang baru setelah Serah Terima Jabatan tanggal 14 Oktober nanti.

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.