Bupati Lepas Calon Jamaah Umroh Gratis

Rejang Lebong, beritaterbit.com – Umroh gratis merupakan program Bupati dan Wakil Bupati Rejang Lebong untuk perangkat agama dan masyarakat yang berprestasi. Program ini termasuk dalam APBD Rejang Lebong.

“Program ini merupakan salah satu visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati,” jelas Bupati Rejang Lebong, Drs. Syamsul Efendi MM.

Sebanyak 50 calon jamaah umroh dari 15 kecamatan di Kabupaten Rejang Lebong diberangkatkan umroh gratis oleh Bupati Rejang Lebong, Drs. Syamsul Efendi MM di Masjid Agung Baitul Makmur Curup, Selasa pagi (6/12/2022).

Program tersebut merupakan penghargaan dari pemerintah untuk perangkat agama dan masyarakat yang berprestasi. Syamsul berharap agar jamaah umroh fokus beribadah di tanah suci memenuhi rukun-rukunnya.

“Jaga nama baik daerah dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) kita di tanah suci dan yang terpenting jaga kesehatan agar bisa khusyuk saat beribadah,” pesan Syamsul.

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.