131 Juru Tulis Kabupaten Lampung Barat Ikuti Pelatihan

Lampung Barat,BeritaTerbit.com – Pelatihan aparatur pemerintah pekon Kabupaten Lampung Barat 2019 di Aula AEKI, Senin (26/8). Kegiatan ini dibuka oleh Assisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Wasisno Sembiring,SE mewakili Bupati Lampung Barat.

“Dalam pelaksanaan pemerintahan pekon diperlukan aparatur yang tidak hanya memiliki kemampuan manajerial saja tetapi juga memahami akan peraturan perundang-undangan yang mengatur penyelenggaraan pemerintahan itu sendiri dan untuk dapat memahami konteks pemerintahan dan penguasaan terhadap pelayanan kepada masyarakat maka perlu dilaksanakan berbagai pelatihan sebagai upaya memberikan pelayanan kepada masyarakat setempat,” ujar Wasisno

Kemudian, pihaknya mengharapkan kepada masing-masing peserta pelatihan aparatur pemerintah pekon ini, agar dapat mengikuti seluruh kegiatan pelatihan dengan baik dan sungguh-sungguh. sehingga akan diperoleh pengetahuan dan kemampuan penyelenggaraan pemerintahan yang komprehensif, yang nantinya akan mempengaruhi kemampuan saudara-saudara dalam pelaksanaan penyelenggaraanpemerintahan di tempat tugas saudara masing-masing dengan berbagai kendala dan hambatan yang saudara hadapi.

Terakhir, dengan pelatihan ini aparatur pemerintah pekon dan kecamatan memiliki bekal dan kemampuan dalam bidang manajemen pemerintahan dalam upaya peningkatan pelayanan kepada masyarakat, sehingga kinerja aparat birokrasi pada tatanan paling bawah dalam hal ini pemerintahan pekon semakin meningka dan adanya peningkatan pengetahuan bagi aparatur pekon, Kami yakin dan percaya, dengan dilandasi sikap disiplin yang tinggi, paham akan hirarkisme tugas dan loyalitas kepada pimpinan serta memiliki dedikasi yang tinggi akan tugas yang dibebankan, maka para aparatur pemerintahan tersebut dapat melaksanakan tugas pokok dan fungsinya dengan baik dan bertanggungjawab.

Laporan Kepala Dinas PMP Yudha Setiawan,S. Ip Tujuan pelatihan ini untuk memberikan pengetahuan, wawasan dan pemahaman kepada peserta pelatihan, sehingga diharapkan terwujudnya penyelenggaraan pemerintahan pekon yang berjalan dengan baik sesuai dengan peraturan perundang-undangan . Peserta pelatihan berjumlah 131 juru tulis pekon dari 131 pekon yang ada di Lampung Barat, kemudian Narasumber berasal dari Balai pemerintahan Desa Provinsi Lampung, Dinas PMP Lampung Barat, Bagian Hukum Setdakab Lambar.(skr)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.