RAPAT KOORDINASI DAN SOSIALISASI PROGRAM PENCEGAHAN kORUPSI DARI KPK PROV. BENGKULU

Bengkulu Tengah, beritaterbit.com – Rapat Koordinasi dan sosialisasi program pencegahan korupsi terintegrasi (MCP) 2020 oleh korwil V KPK untuk setiap kabupaten di provinsi Bengkulu, Pukul 13.00 wib (29/4).

Rapat ini memiliki 4 agenda yaitu :
1. Perkenalan Tim koordinator wilayah V
2. Refocussing APBD untuk penanganan covid-19
3. Penguatan kapasitas APIP bekerja sama dengan ACLC
4. Sosialisasi umum tentang MCP 2020 di aplikasi Jaga.id

Agenda tersebut disampaikan langsung oleh koordinator wilayah V.

Rapat dihadiri wakil gubernur Bengkulu H. Dedy Ermansyah, S.E beserta Walikota/Bupati diprovinsi Bengkulu. Wakil gubernur Bengkulu memberikan sambutan bahwa setiap kabupaten harus dapat menjalankan instruksi dari pemerintah pusat serta merealisasikannya di pemerintahan daerah masing-masing. Ungkap Dedy.

Di waktu yang berbeda saat Kabupaten bengkulu tengah menyampaikan langsung dan diwakili oleh Bupati Bengkulu Tengah Dr. H . Ferry Ramli, SH., MH.

“Kabupaten Bengkulu Tengah telah fokus untuk bantuan percepatan penanganan covid-19 yang di bantu langsung oleh kejaksaan Negeri Bengkulu Tengah dan Polres Bengkulu Tengah, sehingga dapat besinergi untuk menangani  covid-19”.

Diakhir penyampaiannya bupati menjelaskan adanya 900 orang yang masuk dalam kategori pemantauan di Kabupaten Bengkulu Tengah.semoga kedepan virus ini menghilang dan tidak terjadi sesuatu yang buruk bagi masyarakat kita semua. Tutup Ferry.

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.