PEDULI COVID-19 PT. RAA DAN ANGGOTA DPR RI BERIKAN BANTUAN APD DAN MASKER KE PEMKAB BENGKULU TENGAH

Bengkulu Tengah, beritaterbit.com – PT. RAA dan  anggota DPR RI memberikan bantuan APD kepada forum CSR kemudian diserahkan kepada ketua Gugus Tugas covid-19 kabupaten Bengkulu Tengah, Rabu (6/5) Penyerahan bantuan dilakukan simbolis kepada Wakil Bupati Bengkulu Tengah Septi Peryadi, S.TP di dampingi Bendahara forum CSR Evi Susanti, S.IP , Ketua DPRD kab Bengkulu Tengah Budi Suryantono serta perangkat OPD lainnya.

“ Wakil Bupati Bengkulu Tengah Septy Peryadi, S.TP menyampaikan banyak terima kasih kepada forum CSR yang sangat membantu untuk mengajak perusahaan-perusahan yang ada di kabupaten Bengkulu Tengah untuk membantu dalam memberikan APD, karena APD untuk Kabupaten Bengkulu Tengah sangat minim”. Ungkap septi

Ada 173 APD dan 177 Lusin Masker yang diberikan oleh PT RAA, sedangkan dari Anggota DPR RI M.Sholeh ada 8600 Pcs Masker dan 100 Pcs APD.

Waka II Evi Susanti, S.IP yang menjabat juga sebagai bendahara forum CSR berharap  bantuan bantuan dari perusahaan yang tergabung di forum CSR makin membantu dalam penanganan dan pencegahan Covid-19 ini. Tutup Evi.

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.