Komisi IV Rapat Bahas Anak Yatim Korban Covid-19 Untuk Menjadi Bapak Asuh

Trenggalek, Beritaterbit.com – Komisi IV DPRD Trenggalek melanjutkan rapat kerja bersama tiga OPD mitra, Dinas Sosal, Dinas BPBD serta Dinas Pariwisata, dengan agenda klarifikasi tentang rencana program kegiatan perubahan anggaran.

Ketua Komisi IV Mugianto menyampaikan, dari ke tiga OPD mitra yang kita klarifikasi tentang rencana program kegiatan di perubahan anggaran memang tidak sama, salah satunya Dinas Sosial.

Dinas Sosial tadi ada beberapa hal yang mungkin perlu jadi pemikiran dan pemecahan untuk mencari solusi terkait korban anak-anak yatim yang ditinggal meninggal dunia oleh kluarganya Bapak ataupun Ibunya akibat pemdemi Covid-19. Kita perlu ada jalan keluar, oleh sebab itu kami menyarankan agar Dinas Sosial membuat rencana-rencana aksi meringankan beban mereka anak-anak yatim yang ditinggal Bapak dan Ibunya, Ucap Mugianto usai rapat di Ruang Paripurna,jum’at 10/9/2021.

Dinas Sosial tadi sudah berencana baiik Pemerintah Daerah maupun non swasta bisa menjadi Bapak asuh baik secara pribadi perseorangan maupun perusahaan, kita membuka peluang kemudian Pemerintah Daerah juga harus melakukan kebijakan-kebijakan yang bersifat berpihak kepada anak-anak yatim akibat pendemi covid-19.

Jadi kita rumuskan beberapa cara yang kita rumuskan dan yang paling terpenting tidak menabrak aturan yang jelas sasarannya ke sana,makanya tadi kami sudah merumuskan tentang anggaran dan kita siapkan yang nilainya kita sesuaikan,ungkapnya.

Munurut informasi yang di sampaikan satu bulan per anak Rp 200.000 untuk menanggung biaya pendidikannya, jadi per anak Rp 200.000 dari usia 0 sampai 12 Tahun. Kemudian untuk anak dari SMP ke SMA per anak Rp 300.000.yang sekarang sudah dijalankan kepada anak-anak asuh yang jumlahnya kurang lebih 67 anak, sudah ada 25 anak yang mendapat Bapak asuh.

Kalau temen-temen juga bisa menjadi Bapak asuh, alhamdulillah temen dari Lembaga kemudian pihak swasta bisa juga, tadi membuat rekening Insidensial ya mungkin akan di poskan di Basnas dan dikumpulkan di Basnas.seperti contoh tadi ada dari pihak ketiga membantu 50 juta di kumpulkan di Basnas selanjutnya disalurkan kepada anak-anak yatim korban covid-19 bisa membantu biaya pendidikannya,pumgkasnya.

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.