Ketua DPRK Simeulue Menyerahkan Dokumen Pembangunan Tower Jaringan Telkomsel, AMARAH Apresiasi Kinerja Keras DPRK

SIMEULUE, BERITATERBIT.COM – Salah Satu Koordinator Aliansi Mahasiswa Rakyat dan Buruh (AMARAH) Ahmad Hidayat yang akarab disapa Wak Rimba menyampaikan apresiasinya kepada DPRK Simeulue atas kerja keras dalam menyerahkan dokumen persyaratan pembangunan tower jaringan telkomsel kepada Dinas Kominfo Aceh pada Tanggal 15 Juni 2021

“Saya sangat mengaprisiasi kepada lembaga DPRK Simeulue telah menyerahkan dokumen persyaratan pembangunan tower jaringan telkomsel kepada Dinas Kominfo Aceh” ungkapnya Wak Rimba kepada wartawan media Beritaterbit.com Rabu 17 Juni 2021

Lebih lanjut Ahmad Hidayat atau yang akrab di sapa Wak Rimba mengatakan” Beberapa bulan yang lalu dari kami Aliansi AMARAH menggelar Demo di kantor DPRK Simeulue dalam hal menuntut masalah jaringan internet di Perdesaan yang belum mendapatkan jaringan, Pasalnya kami mahasiswa dari Desa mau kuliah daring tapi terkendala jaringan internet telkomsel

“Kami dan masyarakat Simeulue berharap bahwa akses jaringan internet di simeulue segerah didapatkan sehingga masyarkat dan mahasiswa tidak kesusahan atas akses jaringan ini dimana akses jaringan saat ini sangat dibutuhkan oleh mahasiswa sebagai pokok utama bagi mahasiswa dimasa pademi covid yang melakukan kuliah daring pada saat ini” tuturnya Wak Rimba

Rahmad Hidayat yang akarab disapa Wak Rimba itu menambahkan” Namun ini belum sepenuhnya lembaga DPRK Simeulue menyahuti poin-poin dari kami mahasiswa ada lagi beberapa poin yang belum di penuhi oleh lembaga DPRK Simeulue itu tersebut

“Walaupun belum sepenuhnya lembaga DPRK Simeulue menyahuti poin-poin kami dari mahasiswa namun ini saya sangat mengapresiasi kerja keras dari DPRK dan Muda-mudahan jaringan internet kita di Perdesaan bisa merata berkat usulan dari Wakil Rakyat Kabupaten Simeulue” Harapannya.(Ardiansyah)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.