KAMMI Bersama Pemerintah Kota Siap Wujudkan Bengkulu Religius

Bengkulu,BeritaTerbit.com – KAMMI (Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia) menjalin silaturahim dengan Walikota Bengkulu melalui hearing dan tanya jawab program Bengkulu Religius Minggu(21/4/19) siang di Balai kota Bengkulu.

Ditemui seusai hearing Kabid Kajian Publik KAMMI kota Bengkulu, Hadi Pratama menyampaikan tujauannnya ke Balai kota. “ Tujuan pertama untuk silaturahim ke pemerintahan kota dan juga melihat program kota kedepannya karena kami sebagai mahasiswa islam punya peran untuk berkontribusi ,” sampainya.

Ia menambahkan bahwa mahasiswa itu harus punya kontrol kepada pemerintah namun jangan lupa untuk melakukan aksi-aksi nyata ke masyarakat langsung.

“ Kita lihat bahwa kota Bengkulu punya program yang bagus yakni Bengkulu Religius dan ini tentunya selaras dengan program-program KAMMI kita lihat sebagai contoh aksi pemerintah untuk Bengkulu Religius itu sudah ditentukannya tempat terpusat Masjid At-Taqwa untuk program keagamaan sebagai gambaran kinerja pemerintah itu benar-benar ada ,” ucapnya.

Lanjut Hadi, kerjasama dengan pemerintah belum kita putuskan, hanya sebatas Hearing dengan mendengar dan kemudian menjawab, ia berharap semoga kedepannya kerjasama dengan pemerintah dapat diwujudkan.

Untuk diketahui Program Bina Risma, menjelang ramadhan terjun lansung kemasyarakat untuk menjadikan masjid itu makmur adalah usaha nyata KAMMI yang sudah dijalankan.(Rls)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.