Pengurus LPTQ Klaten Dilantik

Keterangan foto: Pjs Bupati Klaten saat melantik Pengurus LPTQ Kabupaten Klaten masa Bakti 2020-2023. (Dok.foto:Humas Kab.Klaten).

KLATEN, Beritaterbit.com – Sebanyak 20 orang anggota pengurus Lembaga Pembangunan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kabupaten Klaten Jawa Tengah masa bakti 2020-2023, dilantik oleh Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Klaten, Sujarwanto Dwiatmoko, Rabu (30/9/2020),di Ball Room Prambanan Tjokro Hotel Klaten.

Pada acara tersebut tampak hadir oleh Asisten Setda Klaten, Kepala kantor Kementrian Agama Klaten, Ketua MUI Klaten , Ketua LPTQ, dan seluruh pengurus LPTQ Klaten.

Dalam sambutannya, Sujarwanto Dwiatmoko menyampaikan ucapan selamat kepada pengurus LPTQ yang baru dilantiknya dan mengharapkan semoga para pengurus baru tersebut selalu mendapatkan bimbingan dalam jalan kebenaran, kekuatan menjalankan amanah dan bertanggung jawab atas kesuksesan dan kemakmuran serta kesejahteraan rakyat.

“LPTQ tidak hanya sebagai syiar Islam tapi juga untuk membina umat dengan baik begitu pun masyarakatnya juga. Kita berkewajiban untuk membina kehidupan bermasyarakat” Ucap Sujarwanto.

Sementara itu, Muh. Mujab sebagai ketua kegiatan mengatakan bahwa LPTQ merupakan organisasi seni publik untuk meningkatkan kemampuan umat Islam untuk membaca, memahami dan mengamalkan ajaran tuntunan serta nilai-nilai dalam ajaran agama Islam di Kabupaten Klaten. (Purnomo).
(Sumber: Humas Pemka Klaten).

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.