Masih Dalam Perakitan, Jembatan TAP Bisa Dilalui Kendaraan Roda Dua

BENGKULU UTARA, beritaterbit.com – Hampir tiga minggu lamanya akses jalan penghubung antara Kabupaten Bengkulu Utara menuju Kota Bengkulu, tepatnya di Desa Tanjung Agung Palik (TAP) lumpuh. Akhirnya, mulai Sabtu, 5 Mei 2018 sudah bisa dilewati, hanya saja yang bisa melintas jembatan balley baru kendaraan roda dua yang dibantu dengan pekerja di lokasi jembatan.

Nirwan Tomeri, Camat Tanjung Agung Palik, Kabupaten Bengkulu Utara saat di lokasi kepada media ini membenarkan, bahwa, jembatan TAP baru bisa di lewati oleh kendaraan roda dua.

“Diperkirakan dalam minggu ini sudah bisa dilalui kendaraan roda empat,” ungkap Tom di lokasi perakitan jembatan baelly.

Ia menambahkan, untuk kondisi masih memprihatinkan mengingat di bagian pondasi penahan bawah jembatan TAP saat ini, masih terus longsor dan ambles.

“Ini disebabkan lantaran sungai yang deras dan hujan dalam beberapa hari ini yang menyebabkan aliran sungai banjir,” tutupnya.(yapp)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.