Bhabinkantibmas Desa Pattinoang Polsek Galsel Sambangi Warganya, Ajak masyarakat Jaga Kamtibmas

Takalar, beritaterbit.com – Bhabinkamtibmas Desa Pattinoang dan Desa Galesong Kota Polsek Galsel Polres Takalar, Bripka Hasbullah melaksanakan sambang dan silaturahmi di kediaman Lk Dg Talli di Dusun Galesong Desa Galesong Kota Kec. Galesong Kab. Takalar, Rabu (10/2/2021).

Sambang dan silaturahmi tersebut dilakukan bertujuan untuk membangun komunikasi dan mempererat silaturahmi kepada warga masyarakat guna menyampaikan informasi dan pesan-pesan kamtibmas dan Himbauan Protokol kesehatan.

Dalam sambangnya, Bripka Hasbullah selaku Petugas Bhayangkara Pembina Keamanan dan ketertiban masyarakat sembari berbincang-bincang dengan warga, Bhabinkantibmas menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan Penerapan disipiln Protokol kesehatan untuk memutus rantai penyebaran virus Copid-19 diwilayah hukum Polsek Galesong Selatan Kab. Takalar.

” Kami mengajak masyarakat untuk senantiasa berpartisipasi dalam menjaga situasi kamtibmas diwilayadiwilayah hukum Polsek Galesong Selatan dan menghimbau untuk tetap mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker, jaga jarak dan senantiasa mencuci tangan dengan menggunakan sabun guna mencegah penyebaran Covid 19.” Kata Bhabinkantibmas.

Terpisah, Kapolsek Galsel Iptu Muhammad Ashar yang dikonfirmasi oleh Kasi Humas Polsek Galsel mengatakan bahwa kegiatan sambang dan silaturahmi yang di lakukan Bhabinkantibmas merupakan wujud dalam Tupoksi sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat.

” Bhabinkamtibmas memiliki peran penting dalam suatu wilayah desa untuk menjaga situasi Keamanan dan ketertiban masyarakat dengan melakukan kegiatan Sambang untuk membangun komunikasi dan mempererat tali silaturahmi untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan Himbauan Pemerintah terkait Protokol Kesehatan seperti yang dilakukan Bhabinkamtibmas Desa Pattinoang dan Desa Galesong Kota.” Terang Kapolsek Galsel( Rls )

Editor : FS Dg Ngalle

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.