Mendukung Sektor Pertambangan Batubara, APPB MoU Dengan Bank Bengkulu

Bengkulu, beritaterbit.com – Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menghadiri Ekspos Saham Seri B Bank Bengkulu bersama Asosiasi Pertambangan Batubara (APPB) Bengkulu, bertempat di Gedung Daerah Bengkulu, Selasa (02/06/2020).

Acara ini dihadiri Direktur Utama Bank Bengkulu beserta Komisaris dan Direksi, Ketua APPB serta anggota. Ada dua agenda besar yang dihasilkan dalam pertemuan tersebut.

Pertama, MoU antara APPB dengan Bank Bengkulu dalam memanfaatkan Bank Bengkulu sebagai sarana mendukung sektor usaha khususnya di bidang pertambangan Batubara untuk transaksi dan sebagainya.

Kedua, pemenuhan kecukupan modal inti pada Bank Bengkulu yang melibatkan semua sektor usaha yang ada di Bengkulu termasuk perusahaan Batubara.

Gubernur Rohidin mengatakan kegiatan ini merupakan suatu hal yang sangat positif dimana semua pihak manajemen saling bekerjasama untuk perkembangan yang lebih baik.

“Ini suatu hal yang sangat positif agar bagaimana perkembangan Bank Bengkulu bisa menjadi lebih baik kedepannya,” tutur Gubernur Rohidin.

Ketua APPB Bengkulu Sutarman mengatakan, ini sebagai bentuk keterlibatan pebisnis dalam meningkatkan taraf perbankan di Bengkulu, maka APPB melakukan MoU dengan Bank Bengkulu untuk membeli saham Seri B serta melakukan transaksional melalui Bank Bengkulu. (S100)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.