Umuslim Teken MoU Dengan Orbit Future Academy

Bireuen, Beritaterbit.com – Universitas Almuslim (Umuslim) Bireuen, Aceh melaksanakan teken dan penandatanganan Memorandum Of Understanding (MoU) dengan Orbit Future Academy (OFA) berlangsung di ruang rapat A Gedung Ampon Chiek Peusangan, Kamis tanggal 12 Oktober 2023.

Orbit Future Academy (OFA) merupakan sebuah lembaga warisan pemikiran Almarhum Prof. Dr. Ing. BJ. Habibie Presiden Republik Indonesia ke-3 dan istrinya, dr. Hasri Ainun Habibie dan didirikan oleh Dr. Ing. Ilham Habibie yang telah bergerak di seluruh negara negara ASEAN dan Benua Asia.

Lembaga ini mempunyai visi untuk meningkatkan kualitas hidup melalui inovasi, edukasi dan pelatihan keterampilan dan menjadi penggerak dalam mendukung perkembangan inovasi dan teknologi pendidikan di Indonesia.

Lembaga ini berbasis pembelajaran keterampilan transformatif berbasis sertifikasi melalui platform konten digital melalui berbagai programnya seperti Artificial Intelligence, Entrepreneurship for Youth, Incubator Readiness, Orbit Arjuna.

Wakil Rektor Bidang Akademik Umuslim, Dr. Halus Satriawan, M.Si mengatakan bahwa program kerjasama Umuslim dengan Orbit Future Academy sebagai implementasi program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).

Dimana kerjasama ini, Orbit menyediakan program peningkatan soft skill dan hard skill kepada mahasiswa Umuslim melalui program pelatihan mandiri, magang di industri, yang sesuai dengan kebutuhan masa depan memperoleh kesempatan kerja.

Penandatanganan naskah Memorandum Of Understanding (MoU) dilakukan oleh Rektor Umuslim Dr. Marwan M.Pd dan Nalin Kumar Singh selaku CEO Orbit Futer Academi.

Saat penandatangan Nalin Kumar Singh, turut didampingi Florence Hadeli sebagai Direktur bagian Pemasaran. Sedangkan dari Umuslim selain Rektor Dr. Marwan,MPd juga turut dihadiri Wakil Rektor, Ketua Senat, sejumlah Dekan dan beberapa Ketua Prodi lingkup Umuslim.

Penulis: Faizin

Editor: Wulan

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.