Ketua DPRD Kab Jeneponto: Setiap Kegiatan Sosial Harus Patuhi Protkes

Jeneponto/Sulsel, beritaterbit.com – Ketua DPRD Kabupaten Jeneponto, H. Aripuddin membuka acara sunatan massal yg diselenggarakan di Puskesmas Bulusibatang.

Unit Pelayanan Kesehatan Masyarakat (PKM) Puskesmas Bulusibatang, Desa Bulusibatang, Kecamatan Bontoramba, Kabupaten Jeneponto menggelar sunatan massal, donor darah dan spooling telinga baru baru ini, Jumat (09/07/2021).

Dalam acara tersebut aketua DPRD Jeneponto mengatakan sngat mengapresiasi kegiatan-kegiatan seperti ini di tengah-tengah pandemi sedang melanda bangsa ini tentu sangat membantu bagi masyarakat apalagi kegiatan ini digratiskan bagi masyarakat mulai dari obat sampai tenaga kesehatan.

Ketua DPRD juga menekankan, “Setiap kegiatan sosial seperti ini diupayakan untuk mematuhi protokol kesehatan sebagai sumbangsih kita kepada negara yang sedang berjuang melawan wabah Covid 19 dan juga orang-orang di sekeliling kita,” tutup H. Aripuddin.

Sumber : Muh Sultan Ali

Editor : Farid Shaffry

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.