Baznas Bagikan Alat Pertukangan dan Uang Tunai Kepada 250 Warga

Bengkulu Selatan,BeritaTerbit.com – Sebanyak 250 warga Bengkulu Selatan, menerima bantuan alat pertukangan dan bantuan uang tunai dari Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Bengkulu Selatan. Penyerahan bantuan tersebut, secara simbolis diserahkan langsung oleh Ketua Baznas Mudin A. Gumay, di halaman Kantor Baznas, Rabu (7/8/2019)

Ketua Baznas Bengkulu Selatan, Mudin A. Gumay mengatakan, untuk bantuan alat pertukangan dibagikan untuk 179 orang. Sementara untuk bantuan untuk fakir miskin sebanyak 71 orang.

“Macam – macam alat pertukangan dan uang tunai untuk fakir miskin itu masing – masing mendapat bantuan Rp350 ribu,” beber Mudin.

Sementara itu, Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi, mengatakan, terima kasih kepada Baznas yang telah turut membantu pemerintah daerah dalam menekan angka kemiskinan. Dengan mendistribusikan bantuan alat usaha produktif dan bantuan uang tunai kepada fakir miskin.

“Saya sampaikan terima kasih pula, karena Baznas banyak membantu pemerintahan,” centus orang nomor satu di Bumi Sekundang itu.

Disamping itu, ia berharap dengan turut sumbangsihnya Baznas ini bisa benar-benar bisa menekan angka kemiskinan di Bengkulu Selatan.

“Mudah-mudahan bantuan yang diterima ini bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya, dan bisa meningkatkan usaha-usaha penerima,” pungkasnya (Rls/MC Bengkulu Selatan) 

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.