Terkait RTLH , Kades Sendang Kulon Inten Koordinasi TNI-POLRI

KENDAL, beritaterbit.com – Untuk menyiapkan rumah layak huni Kabupaten Kendal dan Kodim 0715/Kendal bekerjasama menyiapkan lebih cepat dalam program TMMD Reguler Ke 109 di wilayah Kecamatan Kangkung tepatnya di Desa Sendang Kulon, agar warga yang tidak mampu mempunyai rumah yang layak huni seperti warga lainnya.

Berbagai koordinasi dengan berbagai pihak dan salah satunya dengan Bhabinkamtibmas dan Kepala Desa membahas segala hal yang dibutuhakan maupun kendala dalam pelaksanaan RTLH di program TMMD kali ini.

Koordinasi yang dilakukan Oleh Serka Nasikun, Bripka Sugiri dan Abdul Haris Kepala Desa Sendang Kulon, membahas kesiapan yang sudah mencapai 100% tinggal menuju ke pelaksanaan pembangunan RTLH tersebut.

Hal ini disampaikan Serka Nasikun , TNI bersama Bhabinkamtibmas serta Kepala Desa selalu berkomunikasi setiap saat sehingga kekurangan maupun hambatan dalam pelaksanaan RTLH mulai dari penyiapan material maupun pelaksanaan pembangunan dapat dikerjakan dengan baik

” Saya dan Bhabinkamtibmas serta Kepala Desa selalu berkomunikasi setiap saat sehingga kekurangan maupun hambatan dalam pelaksanaan RTLH mulai dari penyiapan material maupun pelaksanaan pembangunan dapat dikerjakan dengan baik “, ungkap Serka Nasikun. (Pendim 0715/Kendal)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.