Jumat Curhat, Polres Luwu Harap Seluruh Elemen Masyarakat Ikut Membantu Melaporkan Jika Ditemukan Indikasi Tindak Pidana

Luwu, beritaterbit.com – Polres Luwu kembali menggelar kegiatan Jumat Curahan hati (Curhat) bertempat Desa Lamunre Tengah, Kec. Belopa Utara, Kab. Luwu, Jumat (19/1/2024).

Sebagaimana diketahui bahwa kegiatan Jumat Curhat ini sudah rutin dilaksanakan setiap minggu oleh Polres Luwu untuk menyerap aspirasi masyarakat dan mengurai dinamika Kamtibmas yang terjadi.

Dalam kegiatan jumat curhat kali ini, Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si diwakili  Kasat Res Narkoba Polres Luwu Iptu Abdianto, S.Sos dan sebagai pemateri oleh KBO Sat Resnarkoba Polres Luwu Ipda Imran, S.H didampingi Kapolsek Belopa Iptu Dr. Marino.

Kegiatan dikemas dengan santai dan kekeluargaan itu dihadiri Camat Belopa Utara Kab Luwu Irwan Ismail S.E, Kepala Desa Lamunre Tengah, Ketua BPD Desa Lamunre Tengah, Koramil Belopa, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan masyarakat Desa Lamunre Tengah.

Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si yang diwakili Kasat Res. Narkoba Polres Luwu Iptu Abdianto S.Sos menerangkan, bahwa kegiatan ini digelar untuk mendengarkan langsung dari warga apa yang selama ini menjadi unek-unek mereka dan belum sempat tersampaikan. Hal ini akan membuka sumbatan informasi sehingga situasi kamtibmas akan semakin kondusif.

“Program ini digelar untuk mendengar, mencatat dan mencari solusi setiap permasalahan di wilayah masing-masing. Sehingga kita bisa menampung setiap aspirasi masyarakat yang ada di wilayah yang kemudian kita bisa untuk memetakan dan mencari solusi untuk diselesaikan,” ujarnya.

Pada Jumat Curhat kali ini, terpantau berbagai curhatan yang disampaikan oleh masyarakat yang hadir diantaranya terkait dengan penggunaan Narkoba agar dilaksanakan Patroli dan penyuluhan secara rutin terutama di Desa Lamunre, banyaknya kegiatan masyarakat yang perlu didukung dengan kehadiran Polri, banyak melakukan pembinaan terhadap generasi muda.

Keluhan masyarakat pun berupaya dijawab oleh pemateri KBO Sat. Resnakoba Polres Luwu Ipda Imran dan Kapolsek Belopa Polres Luwu Iptu Dr. Marino.

Dari semua persoalan dan dinamika sosial yang terjadi, Polres Luwu mengharapkan keaktifan dari seluruh elemen masyarakat untuk membantu, menghimbau atau bahkan melaporkan jika ditemukan indikasi tindak pidana.

“Silaturahmi dengan pemerintah dan warga setempat tentang narkoba diharapkan aktif memberikan informasi kepada kami dalam rangka pementasan Narkotika. Dan untuk orang tua agar selalu memperhatikan di keluarga antisipasi jangan sampai terlibat Narkotika,” ungkap Kasat Narkoba Polres Luwu Iptu Abdianto.

Penulis: Yana

Editor: Wulan

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.