Di Hari Jadi Purwakarta, Pemkab Masih Fokus Tangani Covid-19

Purwakarta, Jawa Barat, beritaterbit.com – Pemerintah Kabupaten Purwakarta tetap fokuskan penanganan covid-19 diwilayahnya yang sampai saat ini wabah virus tersebut belum berakhir.

Hal itu disampaikan Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika seusai melaksanakan rapat paripurna peringatan hari jadi Purwakarta ke- 189 dan Kabupaten Purwakarta ke- 52 yang digelar di kantor DPRD Purwakarta. Senin (20/07/2020)

“Dampak covid-19 menyebabkan banyak program pembangunan di Purwakarta harus dibatalkan. Program-program yang dibatalkan itu kemungkinan akan dilanjutkan pada tahun 2021 mendatang. Yang pasti saat ini kami masih berfokus penanganan corona dari mulai bidang kesehatan, ekonomi, dan sosial budaya,” ungkap Anne kepada wartawan.

Dikatakan Anne, Pertama di bidang kesehatan saat ini sedang melaksanakan tes secara masif, tes massal Polymerase Chain Reaction (PCR) yang ditargetkan kepada 1.500 warga masyarakat di Purwakarta, artinya satu persen dari jumlah keseluruhan sesuai yang di anjurkan WHO.

“Berdasarkan data dari dinas Kesehatan Purwakarta sampai tanggal 20 Juli 2020 kurang lebih baru 2.300 warga yang sudah melaksanakan tes PCR.

“Saya harap masyarakat bisa bekerjasama dan mau melaksanakan tes PCR secara gratis oleh gugus tugas melalui dinas Kesehatan dan RS Bayu Asih ini,” imbuhnya

“Yang kedua soal dampak ekonomi, saat ini kurang lebih ada anggaran sekitar 24 Miliar untuk 12.000 warga penerima manfaat yang telah dilakukan pendataan melalui SIKS. NG.

“Yang ketiganya dari dampak sosial budaya, seperti diketahui, saat ini situasinya sudah memasuki masa Adaptasi Kebiasaan Baru. “Itu jelas diharapkan dapat membangkitkan perekonomian masyarakat yang aktivitasnya dalam beberapa waktu sempat terhenti akibat wabah ini.

“Yang jelas hari ini kami masih fokuskan untuk penanganan Covid-19 ini,” pungkasnya

(Aik Nurhakiki)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.