Wali Murid Ikut Hadir Dalam Purnawiyata SMKN 2 Tulungagung

Tulungagung, beritaterbit.com – Suasana bahagia mewarnai pelepasan siswa kelas XII SMKN 2 Tulungagung yang digelar melalui acara Wisuda Purnawiyata yang bertempat di halaman sekolah SMK Negeri 2 Tulungagung, Senin (15/05/2023).

Dalam acara wisuda purnawiyata ini agar lebih meriah serta menjalin rasa kekeluargaan yang erat, pihak sekolah juga melibatkan para orang tua murid. Dalam acara juga dihadiri komite sekolah, kepala desa, babinsa dan bhabinkamtibmas.

Tahun ini SMK Negeri 2 Tulungagung meluluskan 789 siswa siswi. Dalam wisuda purnawiyata tersebut, berbagai program keahlian berhasil lulus 100 persen. Diantaranya program keahlian Teknik Alat Berat, Teknik Kendaraan Ringan, Teknik Sepeda Motor, Teknik Ototronik, Teknik Otomasi Industri, Teknik Pengelasan, Manajemen Perkantoran dan Akutansi.

Dalam sambutannya Kepala SMK Negeri 2 Tulungagung, Indah Susilowati M.Pd mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah mempercayakan pendidikan putra-putrinya di SMK Negeri 2 Tulungagung. Serta mengucapkan selamat kepada siswa berprestasi dan semua siswa yang telah menyelesaikan masa studinya.

“Untuk anak-anakku perjalanan kalian masih panjang, perjalanan kalian baru dimulai, selamat memasuki dunia baru yaitu dunia kemasyarakatan. Semoga kelak kalian yang langsung bekerja mendapatkan pekerjaan sesuai kompetensi dan sukses serta membanggakan orang tua. Bagi yang ingin melanjutkan pendidikan lebih tinggi, ingin mengembangkan pendidikannya semoga bisa mendapatkan perguruan tinggi yang diharapkan. Sedangkan alumni yang tidak bekerja atau melanjutkan studi maka harus berwirausaha karena di sekolah juga sudah diajari berwirausaha,” pesan Indah.

Reporter: Agus

Editor: Wulan

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.