TELAN ANGGARAN 18 MILIAR, PROYEK REHABILITAS IRIGASI JARINGAN AIR SELUMA DIDUGA TERKESAN AMBURADUL

Seluma, Beritaterbit.com – Pekerjaan paket proyek rehabilitas jaringan irigasi air Seluma Dinas PUPR Sumatera 7 Provinsi Bengkulu diduga terkesan asal -asalan dan tidak memenuhi standar beton, Minggu (24/10/2021).

Proyek yang dikerjakan oleh PT. RAMA KARYA CIPTA dengan angaraan 18.707.627.350, diduga tidak sesuai dengan spec menurut hasil pantauan awak media jurnalis dan aliansi media dan LSM Seluma sdr. Edi, bahwa pekerjaan proyek tersebut ambruk diakibatkan mutu beton tidak sesuai dengan spec sehingga mutu bangunan tidak kuat dan mengakibatkan ambruk.

Sekretaris Aliansi Media dan LSM Seluma Alap mengharapkan kepada pihak kontraktor dapat bertanggung jawab atas pekerjaan tersebut, mengingat anggaran yang mencapai delapan belas miliar lebih seharusnya mutu bangunan tersebut lebih dari cukup namun akibat dikerjakan dengan asal-asalan membuat pekerjaan tersebut fatal.

Kepada pihak Dinas PUPR Sumatera 7 dan pihak berwajib dapat menindaklanjuti dan memanggil pihak PT. Rama Karya Cipta untuk mempertanggungjawabkannya. Karena pekerjaan tersebut belum lama serah terima (PHO) kepada Dinas PUPR Wilayah Sumatera 7 Provinsi Bengkulu. Akibat ambruknya lantai dan dinding saluran irigasi air Seluma membuat petani sawah kecewa.

Khususnya di wilayah BS 05 dan BS 10, sedangkan sebentar lagi musim tanam padi. Akibat ambruknya saluran irigasi tersebut, petani di Kecamatan Seluma Selatan Kabupaten Seluma terancam gagal tanam padi dan mengalami kerugian karena semaian bibit padi sebentar lagi siap tanam.

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.