Rajut Kesatuan Dan Persatuan Bangsa Danramil 01/111 Bireuen Gelar Komsos Dengan Komponen Masyarakat

Bireuen,Beritaterbit.com – Danramil 01.111 Bireuen,Kapten Andi Boy dan anggotanya melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dalam merajut kesatuan dan persatuan bangsa dengan komponen masyarakat di Aula Danramil,Selasa 22 Juni 2021.

Prosesi pelaksanaan kegiatan tersebut diikuti 23 desa dalam wilayah Danramil Kecamatan Kota Juang dengan tetap mematuhi protocol kesehatan karena masih dalam suasana pandemi covid 19 dan para peserta memakai masker diperiksa suhu tubuh serta menjaga jarak sesuai dengan yang telah diatur.

Kegiatan komsos selain ajang komunikasi dalam rangkaian merajut kesatuan dan persatuan bangsa juga bisa satu forum untuk menambah wawasan terhadap masyarakat terkait dalam prosesi membantu Pemerintah Desa ( Pemdes) untuk mensejahterakan rakyat.

Danramil 01/111 Bireuen Kapten Andi Boy menyebutkan, kegiatan silaturrahmi bertujuan merajut dengan erat persatuan dan kesatuan bangsa dengan komponen masyarakat sehingga mampu menyamakan persepsi dalam meningkatkan rasa cinta terhadap tanah air dan mengikat dengan erat rajutan hubungan dengan kesatuan dan persatuan yang kokoh.

Kapten Andi Boy menambahkan, saat ini Bireuen sudah merupakan jalur merah terkait wabah virus covid 19 maka diharapkan agar seluruh masyarakat tetap waspada dan selalu menjaga protocol kesehatan dan tidak lupa mencuci tangan dengan sabun, memakai masker dan menjaga jarak.

Selain itu Bireuen juga sangat tinggi peredaran Narkoba dan hal tersebut harus kita menghalaunya bersama dan melapor ke pihak berwajib sehingga terjaga di seluruh gampong sebab menjaga gampoeng dan Kabupaten Bireuen Bireuen tanggungjawab kita semua. ( Suherman Amin)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.