Penjabat Walikota Nyanyi ‘Terajana’ Di Festival Band Bengkulu Beken

BENGKULU, beritaterbit.com – Penjabat Walikota Bengkulu Budiman Ismaun membuka Festival Band Beken yang diselenggarakan Diskominfo dan BETV, Minggu (18/3/2018).

Usai membuka acara yang digelar di Bombaru Resto itu, Budiman ditodong untuk menyanyikan lagu oleh para panitia dan Kepala OPD.

Tanpa basa-basi, Budiman pun langsung naik ke atas panggung. Ia request untuk menyanyikan lagu dangdut.

Tak pelak, band pengiring pun sempat dibuat kelimpungan. Sebentar mencari nada, akhirnya suara emas Budiman pun melenggang melalui mikrofon.

Adalah lagu berjudul Terajana yang didendangkan oleh Penjabat Walikota. Iringan harmonis dari band lokal Last Minute Goals pun menambah keseruan dan memikat para pejabat yang hadir untuk ikut bergoyang.

“Saya ini kan penyanyi ulung sebenarnya. Jadi ya biasa saja (bernyanyi di atas panggung),” canda Budiman saat diwawancarai jurnalis.

Dia mengaku memang sudah menyiapkan lagu sebelum membuka festival yang diikuti oleh 16 grup band tersebut. Tujuannya, agar tercipta suasana kegembiraan di resto yang berada di bibir pantai Tapak Paderi ini.

“Tadi kan gembira. Jadi satu dua lagu lah, biasa itu,” ungkapnya.

Dia pun berharap agar pentas seni semacam ini terus digalakkan. Karena kegiatan tersebut akan mampu meningkatkan kreatifitas anak muda Bengkulu.(martin/rilis diskominfo)

 

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.