Pemerintah Kabupaten Aceh Tenggara Berikan Bantuan Sosial Untuk Masyarakat yang Rentan Terhadap Dampak Inflasi

Aceh Tenggara, Beritaterbit.com – Penyaluran program bantuan sosial yang rentan dampak (inflasi) yang merupakan program Dinas Sosial terus berlangsung untuk 4 kecamatan yaitu Kecamatan Bukit Tusam, Kecamatan Semadam, Kecamatan Lawe Segala dan Kecamatan Babul Makmur. Penyaluran ini dilakukan di Desa Pasar Puntung Kecamatan Semadam Kabupaten Aceh Tenggara.

Pj. Bupati Aceh Tenggara Drs. Syakir M.Si secara langsung menyerahkan paket bansos kepada para lanjut usia (Lansia) di Desa Pasar Puntung Kecamatan Semadam, Kabupaten Aceh tenggara, Senin (26/12/2022).

Penyaluran ini didampingi Kepala Dinas Soial Kabupaten Aceh Tenggara Bahagiawati, Kabid Fakir Miskin Darwin, Camat Lawe Sigala-gala Dhani Rama, Sekcam Semadam, Pengulu Pasar Puntung, Pengulu Kampung Baru, Pengulu Darussalam serta kawan-kawan TS Aceh Tenggara.

Muhammad Husni membagikan bantuan untuk masyarakat yang rentan terhadap dampak inflasi tahun 2022 untuk 4 kecamatan di Desa Pasar Puntung. Adapun dalam paket bansos tersebut berupa beras, telur, minyak goreng dan gula.

Pj. Bupati Aceh Tenggara Drs. Syakir M.Si menghimbau bansos yang diberikan kali ini dapat dimanfaatkan dan tidak bisa diperjualbelikan oleh masyarakat yang menerima. “Semoga bantuan ini dapat meringankan beban para masyarakat,” harapnya. (Abdi anugrah)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.