Munas Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) XVII di Solo, Diwarnai Baku Pukul Antar Peserta

Surakarta, Beritaterbit.com – Sebelumnya Munas HIPMI XVII itu dibuka secara resmi oleh Presiden Joko Widodo dan terkonsentrasi para menteri, ketua DPR RI dan Gubernur Jateng, Senin 21 November 2022.

Dari dua sekuel video yang dilihat beritaterbit.com di akun YouTube Sekilas Solo, baku hantam terjadi antara sejumlah peserta Munas HIPMI yang digelar di Hotel Alila Solo.

Bahkan di video terlihat petugas hotel ikut melerai oknum pengusaha yang mencoba membawa peralatan makan baki yang akan digunakan untuk alat pukul.

Pramusaji hotel dengan sigap merebut baki stainless steel sehingga oknum “petinju” itu membatalkan niatnya menggunakan baki stainless steel sebagai alat pemukul.

Belum diperoleh informasi apa penyebab adu pukul itu. Namun beritaterbit.com mendapat konfirmasi dari sejumlah peserta kalau kejadian baku pukul saat Munas HIPMI XVII benar terjadi.

“Saya sebagai pengusaha Solo malu,” ujar pengusaha peserta Munas HIPMI yang enggan menyebut dirinya sendiri. Munas itu penonton sekitar 4 ribu peserta.

Selain Presiden Jokowi, dalam Munas dihadiri banyak tokoh lainnya seperti Ketua DPR Puan Maharani, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Ketua MPR Bambang Soesatyo.

Bahkan di saat Munas ada fenomena rukunnya dua tokoh yang selama ini dikesankan publik berseberangan. Ganjar dan Puan Maharani. Gubernur Jateng Ganjar nampaknya berbicara akrab dengan Puan Maharani.

“Kemesraan” dua tokoh Ganjar dan Puan sempat menjadi bahan candaan oleh Menteri Investasi Bahlil Lahadalia sehingga mengundang ketawa dari peserta Munas HIPMI yang hadir. (GP)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.