Masyarakat Kampung Pening Sangat Berterima Kasih Dengan Adanya Kegiatan Acara Nentong Saudere

Gayo Lues, Beritaterbit.com – Pj Bupati Gayo Lues adakan  kegiatan dengan tema Nentong Saudere di acara Panggung Rakyat dan Pelayanan Kecamatan Pining Masyarakat sangat berterima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Gayo Lues karena masyarakat sangat terbantu di bidang pelayanan yang dibuat oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Gayo dengan judul Nentong Saudere.

Hal ini dikatakan oleh Pengulu Kampung Pertik dengan adanya kegiatan Nentong Saudere ini yang dibuat oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Gayo Lues, kami masyarakat se-Kecamatan Pining sangat terbantu, mulai dari segi pelayanan dan penyampaian keluhan-keluhan masyarakat dan acara ini juga sangat meriah, sebutnya Jum’at (25/11/2022).

“Ir. H. Rasyidin Porang Pj Bupati Gayo Lues bersama Forkopimda hadir sekalian membuka Panggung Rakyat dan Pelayanan dengan tema Nentong Saudere di Kecamatan Pining,” tambahnya.

Pelayanan yang dirasakan oleh masyarakat langsung salah satunya penyaluran Asnaf Garimin dan santunan sakit oleh Baitul Mal Kabupaten Gayo Lues.

Tengku Kamsah, Ketua Baitul Mal Kabupaten Gayo turun langsung ke rumah masyarakat menyalurkan bantuan berupa Asnaf Garimin santunan berobat yaitu untuk penyakit kronis, non kronis dan menahun.

Dimana untuk penyakit kronis diberikan bantuan berupa uang sebesar Rp 1.500.000, non kronis Rp 1.000.000 dan menahun Rp 1.000.000.

Kemudian pendataan tambahan anggaran untuk fakir/miskin se-Kecamatan Pining jumlah kotanya 60 Mustahiq di Kecamatan Pining. Dimana uang bantuan yang diberikan kepada:

1.Penyakit kronis 12 Mustahiq x Rp 2.000.000 jumlah Rp 24.000.000 (dua puluh empat juta rupiah).

2 Non kronis 16 Mustahiq x Rp 1.500.000 jumlah Rp 24.000.000 (dua puluh empat juta rupiah).

3 Menahun 82 Mustahiq x Rp 1.000.000 Jumlah Rp 82.000.000 (delapan puluh dua juta rupiah).

Jumlah dana Rp 130.000.000 (seratus tiga puluh juta rupiah) se-Kabupaten Gayo Lues.

Kemudian pendataan jamban sebanyak 73 unit x Rp 7.500.000 (tujuh juta lima ratus ribu rupiah)/unit, dengan jumlah dana RP 547.500.000 (lima ratus empat puluh juta lima ratus ribu rupiah) menyebar di 11 kecamatan se-Kabupaten Gayo Lues. (Jd)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.