Kadis TPHP Jalin Motivasi Komisi B Provinsi Sulsel Demi Kemajuan Bone

Bone, beritaterbit.com – Kadis Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Kabupaten Bone H. A. Asman Sulaiman jalin motivasi dengan H. Syahrir wakil Ketua Komisi B DPRD Provinsi Sulsel di salah satu cafe di Jalan Sultan Hasanuddin Kabupaten Bone Sulawesi Selatan, Kamis (08/12/2022).

Berawal perbincangan mengenai kemajuan Bone kedepan yang menyangkut pertanian agar menset petani bisa berubah menjadi petani milenial,serta penggunaan pupuk organik bagi petani yang harus di terapkan agar bisa lebih Efektif dan Efisien.

Kadis TPHP Bone H. A. Asman Sulaiman mengatakan, Bone akan diclaster menjadi daerah kecamatan mendominasi penghasil Hortikultura dan perkebunan menjadi komiditi yang bisa mendapatkan hasil yang jauh menguntungkan dengan biaya sangat rendah, jelasnya.

“Seharusnya masyarakat Bone jangan menjadi ketergantungan pasokan sayuran dan buah dari luar daerah,peluang ini bisa menjadikan Bone menjadi industri olahan di kabupaten Bone,” tutur kakak kandung Gubernur Sulsel.

“Jangan Bone hanya menjadi penghasil bahan baku, daerah lain yang mengklaim setelah menjadi hasil produksi, pemetaan kecamatan hortikultura akan dibentuk,” bebernya.

Sambung H. Syahrir Wakil Ketua Komisi B DPRD Fraksi Demokrat Provinsi Sulawesi Selatan, Kadis TPHP Bone sangat paham kultur dan situasi keadaan di Bone jadi kita tidak memilah kecamatannya tapi iklim dan kultur tanah harus kita pahami.

H. Syahrir legislator DPRD Provinsi sangat support dengan adanya program yang muncul dari Kadis Pertanian Bone yang paham letak geografis kesemua langkah sangat tepat untuk mensejahterakan masyarakat Bone.

“Tahun 2023 ada pengurangan dari pemerintah jatah tanaman dari 93 jenis tanaman menjadi 9 komiditi yang mendapat pupuk kimia subsidi, jadi bagaimana menggenjot masyarakat bisa memakai dan memahami penggunaan pupuk organik secara efisien dan efektif dan hasil bisa meningkat, membuat kwalitas tanaman bagus sehingga masyarakat menjadi sehat,” tutur Wakil Ketua Komisi B Provinsi SulSel. (Arur)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.