DPD Garbi Takalar Gelar Aksi Tanam 1000 Pohon Kelor di Sanrobone

Takalar, beritaterbit.com – Setelah sukses menggelar Sekolah Kepemimpinan Garbi bagi pengurus DPD dan DPC beberapa waktu lalu, pagi ini DPD Garbi Takalar kembali melakukan aksi tanam 1000 pohon kelor di sepanjang jalan Desa Banyuanyara Kec. Sanrobone, Minggu (07/3/2021). 

Aksi tanam pohon kelor dihadiri langsung oleh Ketua Harian yang sekaligus Direktur ABI Universitas Kab.Takalar, Muh. Aksin Suarso didampingi Pembina Garbi Kab.Takalar Muh. Nurdin Ila M.Pd dan Dinas Lingkungan Hidup beserta Sekdis DSPMD.

Saat dikonfirmasi, Muh. Aksin Suarso mengungkapkan bahwa kegiatan penanaman 1000 pohon kelor adalah kegiatan yang diinisiasi oleh DPC Garbi Sanrobone. Hal itu dilakukan untuk memanfaatkan lahan kosong di sepenjang jalan Desa Banyuanyara menjadi lahan yang produktif dan kami sangat mengapresiasi kegiatan pagi.

Kadis Lingkungan Hidup juga mengapresiasi DPD Garbi Takalar yang melaksanakan aksi tanam pohon kelor.

“Hal ini sesuai dengan program kami di Dinas Lingkungan Hidup yaitu melakukan penghijauan di area terbuka,” ucapnya.

Tak hanya itu, Dewan Penasehat Garbi Kabupaten Takalar yang juga Bupati Takalar mengajak kepada para pengurus Garbi baik di tingkat DPD sampai tingkat desa bisa memanfaatkan lahan-lahan kosong di rumahnya untuk dimanfaatkan dengan menanam sayuran dan obat-obatan, salah satunya seperti pohon kelor.

Kegiatan aksi penanaman pohon kelor juga dihadiri oleh seluruh perwakilan DPC Garbi Se-Kab.Takalar dan para pengurus Ranting Garbi se Kec.Sanrobone, Kepala Desa banyuanyara, BPD Banyuanyara Bhabinkantibmas, tokoh masyarakat dan para kader Desa Banyuanyara. (*)

Editor : FS Dg Ngalle

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.