Diduga Proyek Pembangunan di Puskesmas Bangun Jaya Pakel Itu Siluman

Tulungagung, beritaterbit.com – Proyek pembangunan yang katanya membangun ruang pertemuan yang berada di Puskesmas Desa Bangun Jaya Kecamatan Pakel Tulungagung diduga tidak jelas asal usul dan siapa yang mengerjakan proyek tersebut.

Dari pantauan dilapangan yang dilakukan oleh media ini, tidak ditemukan papan nama proyek dan tidak dijumpai direksi kit.

Media yang bertugas sebagai kontrol sosial kebingungan untuk memberikan saran atau kritik, dan bertanya-tanya ini pembangunan bersumber dari dana pribadi atau dana dari Negara, Rabu (23/11/2022).

Selanjutnya awak media berusaha menemui kepala puskesmas setempat dan ditemui oleh dr. Diah sebagai Kepala Puskesmas Bangun Jaya Kecamatan Pakel Tulungagung. Saat diwawancarai tentang proyek yang berada di puskesmasnya, dia tidak terlalu banyak mengetahui.

“Proyek ini senilai 300 juta luas bangunan 6 m × 11 m proses pengerjaan dilakukan penunjukan langsung (PL) oleh Dinas Kesehatan Tulungagung. Untuk lebih jelasnya tentang proyek ini silahkan tanyakan pada Pak Fuad,” ungkapnya.

Sementara itu Fuad sebagai Kepala Subbagian (Kasubag) Umum dan Kepegawaian Dinas Kesehatan Tulungagung saat dihubungi lewat aplikasi WA mengatakan, “Proyek itu bersumber dari dana BLUD (Bagian Layanan Umum Daerah) jadi yang bertanggung jawab atau yang mengetahui adalah kepala puskesmas setempat atau kuasa penggunaan anggaran (KPA),” ungkapnya.

“Dan kami Dinas Kesehatan Tulungagung tidak mempunyai ranah masuk kesitu,” imbuhnya.

Jika mengacu pada Undang Undang Keterbukaan Informasi Publik (KIP) atau Undang Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 Tentang Keterbukaan Informasi Publik, proyek tersebut bertolak belakang dengan undang undang.karena terkesan ditutup-tutupi.

Sementara itu menurut Ketua LSM LIDRA Menan Maulana mengatakan, proyek itu pengerjaannya sesuai RAB (Rancangan Anggaran Biaya) dan sesuai prosedur harus dipasang papan nama proyek. Ketika proyek sudah dikerjakan dan tidak dipasang papan nama proyek, berarti proyek itu siluman,” tegasnya. (ags)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.