Berawal Dari Memamerkan Produk Mebel Kerabatnya, Kini Jumanto Produksi Mebel Sendiri

Kendal, Beritaterbit.com – Jumanto (36) warga RT 3 RW 3 Desa Rejosari Kecamatan Kangkung mampu memproduksi sendiri mebel di rumahnya berawal dari ikut memasarkan mebel milik kerabatnya.

Ia menceritakan, awalnya ikut memasarkan produk mebel milik kerabat istrinya. Kemudian ia mulai belajar dan akhirnya merintis sendiri di rumahnya.

Jumanto mengungkapkan, di antara mebel yang sekarang ini ia buat di antaranya jenis Jaguar, kemudian Netro dan juga Minimalis Sudut.

Untuk penjualan, dirinya menyebut, yang paling banyak diminati masyarakat yakni jenis Jaguar dan Minimalis Sudut. Menurutnya, selain sedang ngetrend, harganya juga terjangkau.

Sedangkan untuk pemasaran, dirinya juga melayani permintaan atau request dari pembeli. Terutama untuk warna sofa.

“Untuk harga bervariasi. Dari Rp 2,5 juta hingga Rp 7 juta. Tergantung dari modelnya. Saya juga melayani pemesanan. Biasanya yang dipesan itu warna. Karena pemesan ingin menyesuaikan warna ruangan tamunya,” ungkap Jumanto kepada Wartawan, Sabtu (30/07/2022).

Jumanto yang keseharian bekerja di Pabrik Gula di Cepiring tersebut juga mengaku, sudah tujuh tahun membuka usaha mebel di rumahnya.

Bahkan, dirinya sekarang sudah membuka cabang di Desa Bojonggede Kecamatan Ngampel.

“Untuk pemasarannya, selama ini saya mengandalkan media sosial dan juga getok tular (dari mulut ke mulut),” katanya

Untuk pembeli, selama ini dirinya baru melayani pelanggan asal Kendal, Gringsing dan juga Batang. Menurut Jumanto, kalau jauh dari Kendal, ongkos pengirimannnya mahal.

“Nggak cucuk (tidak masuk harganya) kalau mengirim ke luar Kendal. Jadi hanya melayani lokal dan sekitarnya saja. Lokalan saja sudah kewalahan,” imbuhnya.

Sedangkan untuk bahan, dirinya mengaku selama ini didapat dari kerabat istrinya. Kemudian dia buat mebel sofanya.

Sementara terkait omset, Jumanto rata-rata setiap bulan meraih keuntungan antara Rp 40 juta hingga Rp 45 juta.

“Sedangkan di bulan ramadhan atau idul fitri, Alhamdulillah, omset saya bisa mencapai dua kali lipat dibanding hari biasa seperti ini,” pungkas Jumanto.

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.