Mantap Kabupaten Blitar Punyai Sosok Kades Termuda Penuh Inovatif

Blitar, beritaterbit.com – Dalam pelantikan serentak 167 kepala Desa (Kades) se-Kabupaten Blitar jumat (13/12/19), ada salah seorang Kades yang mencuri perhatian para undangan yang hadir, sosok itu adalah Kades Ngadirenggo yang terlihat sangat muda diantara Kades lainya yang dilantik oleh Bupati Blitar.

Perlu diketahui Desa Ngadirenggo sendiri adalah sebuah Desa yang yang luas dan memiliki dua belas Dusun yang masuk dalam wilayah kecamatan Wlingi, Kabupaten Blitar Provinsi Jawa Timur dan berada diutara kelurahan Wlingi tepatnya.

Sosok Kades yang baru lulus kuliah dua tahun kemarin,dan sebelumnya menjadi ketua karangtaruna Desa Ngadirenggo itu,adalah seorang wira swasta muda dan pada Pilkades serentak Kabupaten Blitar kamarin mengantongi 60 persen suara, unggul diantara 2 kontestan lainya. Pria yang masih berusia 26 tahun pada pemilihan kemarin itu adalah Risky Rendiana Firmansyah.

Menurut Risky hadirnya dalam kontestan Pilkades kemarin karena Desa Ngadirenggo butuh perubahan terutama untuk tranparansi dan pelayanan masyarakat yang lebih baik kedepannya.

“Karena Desa kami butuh perubahan terutama membangun komunikasi dan transparansi serta pelayanan yang lebih baik pada masyarakat. Untuk itulah saya hair dan ikut dalam pemilhan kemarin dan alkhamdulilah dapat amanah. Dan setelah senin masuk nanti saya akan segera menyusun Recana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes) kedepan, seperti Intruksi Bupati Blitar, namun tentunya dengan tetap melibatkan unsur dari masyarakat Desa. Terutama karena untuk kaum muda atau kaum milenial yang mempunyai visi dan misi serta inovasi untuk membangun Desa dengan harapan nantinya bisa lebih membawa perubahan dan kemajuan Desa Ngadirenggo tercinta yang lebih baik,” ucap Risky dengan mantap.

Risky juga menambahkan dalam wilayahnya Desa Ngadirenggo memiliki banyak potensi yang yang bisa digali untuk dijadikan sebuah unggulan potensial Desa, karena disitu terdapat sebuah peternakan besar yaitu Greenfield dan juga dua perkebunan besar serta dua hutan yang masuk teritorial perhutani. Sehingga memungkinkan untuk bekerja sama agar bisa dijadikan andalan untuk sektor pariwisata dan nantinya akan semakin menambah Pedapatan Asli Desa (PADes).Agar dapat mengoptimalkan Kelompok Masyarakat atau Pokmas-Pokmas sehingga dapat meningkatkan produk unggulan Desa untuk periode mendatang.

“Desa kami potensinya sangat banyak karena terdapat dua perkebunan dan dua hutan dari perhutani. Termasuk serah kencong yang juga salah satu seri dari segi tiga emas seperti program dari Kementerian Pariwisata. Serta kami berupaya mensukseskan dan mewujudkan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Blitar,” harap Kades muda ini. (Sn)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.